Ini Manfaat Kedelai bagi Ibu Hamil yang Alami Diabetes

Selasa, 24 November 2015 - 03:25 WIB
Ini Manfaat Kedelai...
Ini Manfaat Kedelai bagi Ibu Hamil yang Alami Diabetes
A A A
SYDNEY - Menurut sebuah penelitian, mengkonsumsi protein kedelai selama kehamilan terbukti dapat membantu wanita yang menderita penyakit ‘diabetes gestational’ untuk mengontrol gula darah dan kadar kolesterol mereka.

Diabetes gestational sering terjadi selama pertengahan kehamilan, dan biasanya dapat dikelola dengan diet sehat dan olahraga teratur.

Memiliki gula darah tinggi selama kehamilan dapat menyebabkan tekanan darah tinggi, bayi yang lebih besar dan peningkatan risiko membutuhkan C-section.

Para peneliti mengajak 68 wanita hamil yang mengalami diabetes gestasional dalam penelitian mereka.

Di awal penelitian, seluruh wanita hamil tersebut berada di usia kehamilan sekitar minggu ke-26 dan penelitian terus berlanjut hingga mereka melahirkan.

Tim peneliti memisahkan wanita menjadi dua kelompok secara acak, dengan setengahnya ditugaskan untuk diet dan mengonsumsi 35 persen dari protein yang berasal dari kedelai dan sisanya protein hewani dan nabati.

Setengahnya lagi ditugaskan untuk diet dengan 70 persen makanan yang bersumber dari protein hewani, seperti daging dan keju dan 30 persen dari sumber tanaman, seperti kacang-kacangan.

Dilansir Foxnews, para wanita ini mengikuti diet selama enam minggu, dan hasilnya adalah kadar gula darah dan insulin mengalami penurunan untuk kelompok perempuan yang mengonsumsi protein dari kedelai.

Sedangkan di kelompok pembanding yang mengonsumsi protein hewani lebih banyak justru mengalami peningkatan kadar gula mereka.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1201 seconds (0.1#10.140)